Program Studi Magister Farmasi Klinik Fakultas Farmasi UGM selenggarakan Pelatihan Dasar Farmasi Klinik selama tiga hari pada 11-13 April 2019, yang mendapatkan 21 SKP dari PD IAI DIY. Pada gelombang pertama kali ini, peserta yang ikut berasal dari berbagai latar belakang, dan dari berbagai penjuru tanah air. Selain Apoteker rumah sakit yang dominan sebagai peserta, Apoteker di Puskesmas dan akademisi juga turut hadir dalam acara tersebut.
Dalam pembukaan, Dekan Farmasi UGM yang diwakili Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerja Sama, dan Alumni, Dr. Endang Lukitaningsih, M.Si., Apt., mengungkapkan bahwa Farmasi UGM mengapresiasi semangat para peserta dan seluruh panitia yang terlibat dalam pelatihan ini. Ketua panitia, Prof. Dr. Zullies Ikawati, Apt., juga mengatakan bahwa melalui pelatihan ini diharapkan dapat menjadi ajang sharing perkembangan ilmu farmasi klinik.
Farmasi UGM – Terkait penerapan Outcome Based Education (OBE) dalam sistem pendidikan, Fakultas Farmasi mengadakan Workshop Preceptorship pada tanggal 21-22 Februari 2019. Workshop tersebut dihadiri oleh para dosen Farmasi UGM yang tergabung dalam tim preseptor, serta perwakilan apoteker dari apotek, puskesmas, dan rumah sakit yang bekerjasama dengan Farmas UGM.dalam penyelnggaraan PKPA.
Kegiatan Workshop Preceptorship kali ini dirancang untuk merekomendasikan suatu model praktik preceptorship yang ideal dengan melihat dari berbagai sudut pandang. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menghasilkan rekomendasi model praktik preceptoship yang legal, terstruktur, konsisten, serta dapat diimplementasikan dalam proses pembelajaran mahasiswa Profesi Apoteker baik di puskesmas, rumah sakit, maupun apotek.