Pos oleh :

Admin Web

Research Method in Clinical and Intervention Studies

Yogyakarta- Rabu (6/2) Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada bekerjasama dengan Senior Experten Service (SES) menyelenggarakan Guest Lecture bertempat di Ruang Kuliah IV Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada. Kuliah tamu bertajuk ‘Research Method in Clinical and Intervention Studies’ disampaikan oleh Prof. Dr. Gerhard Fortwengel guru besar di bidang Clinical Research and Epidemiology Medical University of Hanover Germany. Pada kuliah kali ini Prof. Fortwengel menyampaikan pentingnya suatu metode penelitian dan desain studi yang baik guna meningkatkan nilai-nilai saintifik dari suatu studi kesehatan. read more

Pengumuman Penawaran Bantuan Dana Seminar/Conference Nasional dan Internasional tahun 2019

Penawaran Bantuan Dana
Seminar/Conference Nasional dan
Internasional tahun 2019

Bagi mahasiswa Prodi MFK yang ingin mengikuti seminar/conference nasional
atau internasional
dapat mengajukan bantuan dana (fee registrasi) sebesar at
cost maksimal Rp. 1.000.000,00 (satu juta rupiah ) ke Prodi MFK.

Adapun dokumen yang perlu dilampirkan yaitu :
1. Surat permohonan pengajuan dana
2. Surat penerimaan menjadi pemakalah oral/poster
3. Brosur seminar/konferensi

Catatan Penting:
§ Satu mahasiswa hanya dapat mengajukan satu kali selama studi
§ Penentuan judul artikel yang mendapat pendanaan untuk
diseminarkan/dikonferensikan akan diputuskan oleh Prodi MFK read more

Roadmap Penelitian Magister Farmasi Klinik UGM

Dalam bidang penelitian, Program Studi Magister Farmasi Klinik memiliki misi untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas penelitian dalam bidang farmasi klinik yang berwawasan global untuk menopang pendidikan, pengembangan ilmu dan teknologi, serta penerapannya di masyarakat, dan responsif terhadap permasalahan masyarakat, bangsa dan negara.

Prodi Magister Farmasi Klinik Fakultas Farmasi UGM menyusun road map penelitian dengan melibatkan stakeholder dan civitas akademika. Hal ini dimaksudkan untuk dapat menggunakan pendekatan dan pemikiran terkini dalam pemecahan permasalahan yang ada di masyakarat. Penelitian dosen dan mahasiswa Prodi Magister Farmasi Klinik dapat berupa penelitian mandiri maupun penelitian kerjasama dengan mitra, baik dari dalam maupun luar negeri. Penelitian yang dilakukan bisa berskala lokal, nasional, maupun internasional. Penelitian di bidang farmasi klinik melibatkan banyak stake holder, terutama rumah sakit dan tempat-tempat pelayanan kesehatan serta masyarakat, yang ditujukan untuk mendapatkan luaran konsep dan/atau rekomendasi kebijakan dan pelayanan kefarmasian (Pharmaceutical care) yang lebih optimum dan meningkatkan peran Apoteker Klinis dalam sistim pelayanan Kesehatan. read more

Roadmap Pengabdian Magister Farmasi Klinik UGM

Dalam bidang pengabdian masyarakat, Program Studi Magister Farmasi Klinik memiliki misi untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas pengabdian masyarakat dalam bidang kesehatan berbasis hasil penelitian dan memperluas jejaring kerjasama dengan mitra strategis di dalam dan luar negeri untuk memajukan kesejahteraan masyarakat.

Magister Farmasi klinik, Fakultas Farmasi UGM menyusun road map pengabdian masyarakat dengan melibatkan stakeholder dan civitas akademika. Hal ini dimaksudkan untuk dapat menggunaakan pendekatan dan pemikiran terkini dalam pemecahan permasalahan yang ada di masyakarat. Kegiatan Pengabdian masyarakat di Magister Farmasi Klinik, Farmasi UGM merupakan pengabdian masyarakat yang merupakan permintaan dari masyarakat, kegiatan yang disusun oleh Tim Pengabdian Masyarakat baik yang terstruktur maupun insidental serta pengabdian masyarakat yang diselenggarakan secara mandiri oleh dosen. read more